Pelatihan Penelitian dan Penulisan Karya Ilmiah bagi Pustakawan 2017

Pada hari Kamis tanggal 5 Oktober 2017 UPT Perpustakaan IAIN Palangka Raya Mengadakan kegiatan Pelatihan Penelitian dan dan Penulisan Karya Ilmiah bagi Pustakawan yang bertempat di aula lantai 3 UPT Perpustakaan.

Nara sumber kegiatan workshop ini adalah Wiji Suwarno, M.Hum. Beliau adalah Kepala Perpustakaan IAIN Salatiga dan Penulis sejumlah buku bidang perpustakaan serta kandidati doctor bidang ilmu perpustakaan di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Kepala UPT Perpustakaan IAIN Palangka Raya menjelaskan terkait dengan alasan mengapa kegiatan ini penting bagi pustakawan dimana disebutkan bahwa dalam standar nasional perpustakaan, pustakawan selalu dituntut untuk meningkatkan kompetensinya di bidang perpustakaan, tidak hanya yang bersifat teknis namun juga bersifat ilmiah seperti kemampuan menulis dan meneliti. Kemampuan menulis bagi pustakawan adalah salah satu unsur utama dalam pengumpulan angka kredit untuk naik pangkat bagi seorang pustakawan, terlebih bagi yang sudah ahli. Namun kondisi pustakawan saat ini kemampuan menulis masih kurang. Terlebih lagi pelatihan untuk peningkatan kualitas menulis bagi pustakawan ini belum pernah dilakukan secara khusus di IAIN Palangka Raya. Sehingga penting sekali kegiatan ini menjadi program bagi perpustakaan IAIN Palangka Raya.  Oleh karena itu tujuan dari Kegiatan pelatihan ini adalah untuk: 1) Meningkatkan kwalitas sumber daya manusia pengelola perpustakaan pada aspek kemampuan meneliti dan menulis di bidang perpustakaan; 2) Meningkatkan peran serta perpustakaan IAIN Palangka Raya dalam menunjang tri dharma perguruan tinggi di IAIN Palangka Raya melalui kegiatan aktifitas penulisan karya ilmiah di bidang perpustakaan.

Kegiatan ini dibuka oleh wakil Rektor I Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga DR. H. Abdul Qodir, M.Pd. dalam sambutannya beliah mengatakan bahwa kegiatan ini penting dilaksanakan sebagai bagian dari peningkat kwalitas tenaga pendidik di IAIN khususnya tenaga pustakawan, oleh karena itu beliau sangat menghargai dan berterimakasih dengan kegiatan yang dilaksankan oleh UPT Perpustakaan. Selain itu beliau juga banyak menyampaikan hal-hal yang terkait dengan pengembangan IAIN ke depan yang akan menjadi UIN dan usaha-usaha yang sudah dilaksanakan oleh IAIN. Akhirnya beliau juga menyampaikan rasa terimakasih dan penghargaan yang sedalam-dalamnya bagi narasumber yang sudah bersedia dating ke IAIN Palangka Raya.

Adapun yang menjadi peserta dari kegiatan pelatihan ini adalah para pustakawan atau pengelola perpustakaan yang diharapkan kemampuan menulisnya lebih meningkat, selain itu juga beberapa civitas akademika IAIN Palangka Raya yang berminat untuk mengikuti kegiatan ini.

Pembiayaan untuk kegiatan ini bersumber dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) IAIN Palangka Raya tahun 2017.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *